Home / Pusat & Provinsi / Ribuan Anggota PKS Jaksel Meriahkan Acara Senam Bersama, Apel Pemenangan, dan Bazar Expo UMKM
Ribuan Anggota PKS Jaksel Meriahkan Acara Senam Bersama, Apel Pemenangan, dan Bazar Expo UMKM

Ribuan Anggota PKS Jaksel Meriahkan Acara Senam Bersama, Apel Pemenangan, dan Bazar Expo UMKM

Jakarta – Sebanyak 3000 lebih anggota Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jakarta Selatan (Jaksel) berkumpul dalam sebuah acara senam massal yang spektakuler. Acara ini digelar dengan tujuan untuk mempererat kebersamaan dan semangat juang menjelang Pemilihan Umum 2024. Acara senam ini diadakan di Lapangan Blok S Kebayoran Baru Jakarta Selatan, pada hari Ahad, 24 September 2023 jam 06:00 sampai 12:00.

Selain menjadi ajang senam yang energik, acara ini juga menjadi momentum penting untuk menyatukan semangat pemenangan PKS Jakarta Selatan. Dalam apel pemenangan yang digelar sebelum senam dimulai, Ketua DPD PKS Jakarta Selatan, Al Mansyur Hidayatullah memberikan semangat kepada anggota PKS dan menegaskan komitmen mereka untuk meraih kemenangan dalam Pemilu 2024 mendatang.

Tidak hanya senam dan apel pemenangan, acara ini juga menjadi tempat untuk mempromosikan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di wilayah Jakarya Selatan. Sejumlah pedagang UMKM setempat turut ambil bagian dalam Bazar Expo UMKM yang diadakan sepanjang acara. Mereka menawarkan berbagai produk unik baik itu aksesoris, baju, buah-buahan, dan juga kuliner khas Jakarta Selatan kepada para peserta acara serta pengunjung yang datang.

Panitia kegiatan juga menyiapkan area bermain anak yang diberi nama stand pojok anak dan juga tidak lupa menyiapkan posko medis.

Selain itu, acara senam ini juga dihadiri oleh beberapa anggota legislatif, maupun calon anggota legislatif daerah pemilihan Jakarta Selatan yang memberikan dukungan terhadap perhelatan tersebut. Terlihat hadir Anggota DPR RI Kurniasih Mufidayati dan Anggota DPRD DKI Ahmad Yani. Mereka turut menyampaikan pesan-pesan inspiratif tentang kebersamaan dan persatuan dalam menjalani proses demokrasi.

Acara senam bersama 3000-an anggota PKS Jakarta Selatan ini tidak hanya menjadi ajang kebugaran fisik, tetapi juga simbol semangat dan persatuan dalam menghadapi perjuangan politik dan ekonomi yang semakin ketat di masa mendatang. Dengan berbagai kegiatan yang diadakan, acara ini sukses menciptakan momen berharga bagi masyarakat Jaksel yang berkomitmen untuk membangun masa depan yang lebih baik.

Check Also

Pasangan ASIH Optimistis Penampilan Debatnya Katrol Elektabilitas di Pilgub Jabar – DPW PKS Jawa Barat

Pasangan ASIH Optimistis Penampilan Debatnya Katrol Elektabilitas di Pilgub Jabar – DPW PKS Jawa Barat

Bandung, jpnn.com – Pasangan Calon Gubernur Jawa Barat nomor urut 3 Ahmad Syaikhu – Ilham Habibie atau ASIH optimistis penampilannya di debat dapat mengatrol elektabilitasnya di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Baik Syaikhu atau Ilham bisa menjawab beberapa pertanyaan yang diberikan panelis atau paslon kandidat lainnya. “Insya Allah, karena masyarakat masih menunggu, bagaimana yang akan

Leave a Reply