Jakarta– Partai Keadilan Sejahtera melalui Badan Pembinaan Kepala Daerah menggelar Program Peningkatan Spiritualitas bagi Kepala Daerah yang diusung oleh PKS, Rabu (9/7/2023).
Ketua DPP PKS Badan Pembinaan Kepala Daerah Zulkifliemansyah menyebut kegiatan tersebut diadakan mengingat ujian yang dihadapi beragam perlu adanya peningkatan ruhani bagi para Kepala Daerah.
“Kami para Kepala Daerah, Pimpinan DPRD dari PKS berkumpul di Jakarta untuk program peningkatan spirutualtas mengingat ujian Pimpinan Daerah kita tidak sederhana godaannya begitu tinggi oleh karena itu harus dihadapi dengan kekuatan spritual yang luar biasa,” ucap sosok yang akrab disapa Bang Zul ini.
Bang Zul yang kini juga menjabat sebagai Gubernur NTB itu kemudian menjelaskan dalam Program Peningkatan Spiritualitas, para Kepala Daerah juga akan saling berbagi pengalamannya di daerah masing-masing.
“Mudah mudahan dengan sharing dari dari para Kepala Daerah, kita bisa mempraktikkan dengan Kepala Daerah yang lain, terutama terkait keragaman di daerah kita yang begitu plural, yang beragam dan majemuk,” pungkas Bang Zul.
Program Peningkatan Spiritualitas yang diadakan oleh Badan Pembinaan Kepala Daerah DPP PKS dihadiri lebih dari seratus peserta terdiri dari Kepala Daerah, Wakil Kepala Daerah, juga pimpinan DPRD Provinsi Kabupaten Kota yang berasal dari PKS.
Dalam kesempatan tersebut Ketua Majelis Syura PKS Dr. Salim Segaf Al Jufri menyampaikan tausiah serta memimpin muhasabah, dzikir dan doa, kegiatan berlangsung selama tiga hari dari 9 hingga 11 Agustus 2023.